Alyah Amalia
by Pertamina (8/8)
JAKARTA TIMUR – Gelaran The Best Indonesia Contact Center Awards ( ICCA) 2016 kian hari kian meriah. Hari ini, Senin (8/8), merupakan salah satu ajang yang paling ditunggu-tunggu, yaitu lomba Talent Singing dan Dancing yang merupakan lomba kategori grup bagi talent agent Contact Center. Lomba ini berlangsung di Gelanggang Remaja Otista di Jalan Otto Iskandardinata Jakarta Timur, yang dihadiri oleh ratusan para insan Contact Center di Indonesia.
Acara lomba menyanyi (singing) dimulai pada pukul delapan pagi hingga sebelas siang dilanjutkan dengan lomba menari (dancing) mulai dari pukul satu siang hingga empat sore. Adapun peserta lomba Singing ini terdiri dari tujuh tim yang berasal dari perwakilan perusahaan seperti Astra World, Bank Central Asia (BCA), Bank Mandiri, BNI Life Insurance, KLIP DJP, dan juga Swakarya Insan Mandiri. Sementara peserta Dancing terdiri dari lima tim yang berasal dari BCA, Bank Indonesia, Bank Mandiri, dan Swakarya Mandiri.
Menurut ketua ICCA Andi Anugrah, lomba menyanyi dan menari ini diadakan sebagai ajang motivasi dan sarana menyalurkan kreativitas agent Contact Center di Indonesia sekaligus sebagai bentuk apresiasi kepada para agent yang menjuarai ajang kreativitas tersebut melalui kesempatan tampil di malam penghargaan the Best Indonesia Contact Center Award 2016 yang disaksikan oleh masing-masing manajemen Perusahaan.
“Sebelum-sebelumnya kita hanya mengadakan ini sebagai Audisi, namun sekarang kita adakan sebagai lomba,” jelas Andi Anugrah.
Lomba menyanyi dan menari sendiri harus menyertakan lagu dan tarian daerah. Untuk bernyanyi, peserta memiliki banyak pilihan lagu daerah untuk di-medley seperti Ampar-ampar pisang, Ramko Rambe Yamko, Manuk Dadali, Gambang Suling, Ayo Mama, dan lain sebagainya. Sementara tim Dancing harus menampilkan salah satu tarian daerah guna mewarnai ajang lomba dengan suasana budaya yang luhur.
Menurut Andi Anugrah, hal tersebut diterapkan sebagai aturan lomba denagn asalan melestarikan budaya Indonesia dan juga guna membangun citra Asosiasi Contact Center Indonesia yang mencintai dan menjaga kelestarian budaya negaranya.
“Kita harus melestarikan budaya di Indonesia. Selain itu, selaku sebuah Asosiasi di Indonesia, kita juga harus memberikan citra yang baik yang berbudaya Indonesia, yang menjaga tradisi namun juga tetap kontemporer. Sebenarnya, ini juga bentuk cinta kita kepada Indonesia,” pungkas Andi.
“Selain itu, ini sebenarnya wujud kepedulian kita, selain ada lomba kita juga harus memberikan sebuah makna dibalik itu semua,” tambahnya.
Adapun asesoris dan penampilan merupakan salah satu aspek yang turut dinilai oleh para dewan juri lomba. Hal itu, membuat para peserta terlihat menyiapkan kostum terbaik mereka dalam perlombaan yang dilaksanakan di Aula GOR Otista dengan panggung sebesar 8 x 4 meter tersebut.
Selain itu, vocal serta artikulasi dalam bernyanyi dan gerakan tarian menjadi poin utama yang dinilai dalam penampilan berdurasi maksimal 15 menit itu. Di samping kesesuaian tempo/irama, serta ekspresi wajah yang juga dinilai dalam perlombaan hiburan tersebut.
Ketua ICCA & Asia Pacific Contact Center Association Leaders (APCCAL) Andi Anugrah sendiri berharap, dengan adanya lomba menyanyi dan menari ini dapat menumbuhkan rasa persaudaraan berupa membentukan iklim yang baik untuk saling menyemangati, dan sportif dalam berlomba-lomba pada kebaikan.
“Harapan saya, ini menjadi iklim yang baik, saling menyemangati, saling sportif, saling menyalurkan kreativitas,” pungkas penulis buku One Step to Contact Center Service tersebut.
Adapun The Best ICCA 2016 ini sendiri dilaksanakan dengan tujuan menetapkan standar penilaian yang terbaik operasional Contact Center di Indonesia, sebagai forum benchmark manajemen operasional dan tingkat prestasi yang dibandingkan dengan perusahaan lain, kemudian sebagai bentuk penghargaan atas keberhasilan pengembangan Contact Center di Indonesia, dan juga penentuan pemenang yang akan dipromosikan menjadi wakil Indonesia di tingkat penghargaan regional Asia Tenggara. – Star
You must be logged in to post a comment.