Published on 7 February 2020

MENGANGKAT MATERI LOMBA DENGAN AHA MOMENT

Words by:
avatar

Alyah Amalia

Pemberian penghargaan oleh Andi Anugrah selaku ketua ICCA kepada Mahpudin, pemenang Silver The Best Agent Medium

Sesi Winner Sharing The Best Contact Center Indonesia kembali diadakan kembali pada 6 Februari 2020 di Graha Seti. Menghadirkan 2 pembicara yang berasal dari Blibli.com dan Bhinneka Life Indonesia. Sesi Winner Sharing kali ini dihadiri oleh Andi Anugrah selaku ketua ICCA dan dipandu oleh Tian Nenden Sutiani sebagai moderator acara. Untuk sesi pertama, Winner Sharing disampaikan oleh Mahpudin, seorang pemenang Silver The Best Agent Inbound Medium.

Berbekal dari kegiatannya sehari-hari sebagai Agent Inbound di Blibli.com seperti menerima panggilan masuk, menerima email masuk, menerima chat masuk, berkomunikasi dengan pelanggan, melakukan pencatatan dan menyelesaikan masalah. Mahpudin pria kelahiran Subang 6 Maret 1991 ini mengikuti lomba Individual The Best Contact Center Indonesia 2019 dengan mengambil materi dari pengalaman pelanggannya.

Mahpudin, pemenang Silver The Best Agent Medium dari Blibli.com

Materi tersebut adalah sebuah kreativitas Mahpudin melakukan kegiatan “Aha Moment”, yaitu kegiatan yang dilakukan untuk menghadirkan kebahagiaan pelanggan. Kasus yang Mahpudin angkat adalah pada saat salah satu pelanggan yang bernama bapak Astrawan Wiguna, seorang customer Blibli.com sejak tahun 2016. Pak Astrawan saat itu mengalami kesulitan/kendala pada barang yang ia pesan, ia menginginkan barang tersebut agar cepat sampai ke rumah nya. Padahal pak Astrawan baru saja melakukan pemesanan, untuk proses pengiriman normal pak Astrawan harus menunggu beberapa hari.

Karena sebuah kewajiban bagi Agent Inbound membantu menyelesaikan masalah pelanggan, Mahpudin merasa penasaran dengan masalah yang dihadapi oleh pak Astrawan. Setelah diselidiki ternyata pak Astrawan melakukan pemesanan sepasang sepatu yang akan digunakan keesokan hari untuk momen pernikahannya. Mahpudin berinisiatif membantunya dengan siap dan tanggap. Ia segera menyelesaikan permasalahan dan kendala yang sedang dihadapi oleh pak Astrawan dengan melakukan checking barang dan mengantarkan barang yang dipesan olehnya saat itu juga secara sendiri. Mahpudin juga memberikan gift berupa ucapan selamat untuk pak Astrawan karena telah mempercayakan pelayanan dan pesanan kepada Blibli.com.

Hal lain yang membuat Mahpudin senang dengan pelayanan yang dirinya berikan adalah pak Astrawan memposting kepuasannya berbelanja sepatu di Blibli.com yang dilayani langsung oleh Mahpudin di media sosial Instagram. Mahpudin bangga, dengan memberikan pelayanan yang terbaik ia dapat menolong seseorang pada momen-momen terpenting di dalam hidup orang tersebut.

Peserta Winner Sharing 6 Februari 2020

Pengalaman dan kreativitas ini yang dirinya angkat pada lomba Individual The Best Contact Center Indonesia 2019 lalu. Dirinya juga mengusung tema girly yang dicocokkan dengan tema pernikahan dari pak Astrawan yang menggambarkan sebuah komitmen. Strategi lain yang dirinya bagikan kepada peserta adalah dengan menulis script sederhana pada tiap slide presentasi sebagai guidelines (petunjuk) untuk mempermudah dalam penyampaian materi. (WH)