Alyah Amalia
Acara tahunan The Best Contact Center Indonesia merupakan ajang pengembangan diri maupun perusahaan yang bergerak di bidang praktisi contact center. Salah satu kategori yang ada pada ajang ini adalah kategori Korporat. Kategori Korporat sendiri dibagi ke dalam tujuh sub kategori. Salah satunya adalah sub kategori The Best Technology Innovation.
Sub kategori The Best Technology Innovation adalah lomba kemampuan contact center untuk menunjukkan program kerja dalam inovasi teknologi pada kurun waktu yang dilombakan dan berdampak pada bisnis juga operasional contact center. Pada penilaian peserta untuk sub kategori The Best Technology Innovation sendiri akan memperhatikan inovasi pengembangan atau penerapan teknologi pada operasional contact center yang memiliki inovasi terbaik.
Kategori Korporat ini wajib diikuti oleh perusahaan yang mengikuti perlombaan di ajang The Best Contact Center Indonesia 2020. Perusahaan atau peserta diwajibkan menyusun atau membuat video yang berisi penjelasan materi presentasi sesuai dengan sub kategori program yang diikuti.
Sama seperti 6 sub kategori lainnya, pada The Best Technology Innovation memiliki 10 parameter yang harus dijadikan acuan oleh peserta dan perusahaan. 10 parameter tersebut adalah Background, Data Analysist, Objective, Creativities, Key Activities, Key Responsibilities, Key Resources, Key Performance Indicators, Result/Achievement dan Additional Information.
Dengan urutan parameter yang ditentukan, peserta dan perusahaan tidak diperbolehkan merubah urutan konten atau parameter tersebut agar menghindari kesalahpahaman para juri. Ketentuan lainnya adalah pada konten program yang mana perusahaan menjelaskan dengan adanya aplikasi yang baru mampu mencapai peningkatan dan pemanfaatan teknologi.
Perusahaan juga wajib menjelaskan latar belakang dan analisis program yang ada seperti peluang bisnis, strategi perusahaan, permintaan pelanggan, risiko dan tantangan. Menyertakan analisis data dan tren terbaru dalam bentuk tabel atau grafik sebagai informasi pendukung untuk menjalankan program.
Peserta atau perusahaan juga wajib menjelaskan tujuan dan target utama sebagai pencapaian atas keberhasilan pelaksanaan program inovasi teknologi yang tentu saja harus relevan dengan contact center juga pelanggan. Dengan demikian perusahaan menjelaskan elemen kunci pada parameter Creativities untuk menciptakan implementasi teknologi yang sukses seperti konsep detail dari teknologi baru, fiitur baru serta manfaat yang didapat bagi pengguna dari perusahaaan atau organisasi. Baik berdampak pada perolehan pendapatan, peningkatan jumlah pelanggan, efisiensi biaya, citra perusahaan, daya saing atau kontribusi lainnya.
Untuk melihat ketentuan lainnya secara detail peserta dapat mengakses ke link Template 2020 Corporate The Best Technology Innovation. Menggunakan urutan parameter atau konten yang ada pada template maka dapat dimodifikasi sesuai dengan peraturan perusahaan. Semua data yang disajikan harus dengan jangka waktu satu tahun dalam periode Januari 2019 hingga Agustus 2020. Dengan durasi video presentasi maksimal 30 menit per kategori. #GoForPlatinum (WH)
You must be logged in to post a comment.