Alyah Amalia
Rabu, 4 September 2019 ajang Lomba Korporat The Best Contact Center Indonesia kembali digelar. Bertempat di hotel Shangri-La, Sudirman Jakarta Selatan Dengan total 30 peserta di hari pertama. Kategori yang dilombakan terdiri dari 7 sub-kategori diantaranya adalah The Best Operation, The Best Business Contribution, The Best Technical Innovation, Customer Experience, The Best Digital Media, The Best Employee Engagement, dan The Best People Development.
Pagi hari sebelum meja registrasi dibuka, peserta sudah banyak yang berdatangan dan menunggu di ruang tunggu lantai 3. Lomba yang dimulai pukul 08:00 WIB ini terdiri dari 4 ruangan lomba diantaranya ruang Medan, Denpasar, Yogyakarta, dan Bandung. Peserta yang sudah melakukan registrasi dipersilakan duduk di depan ruang lomba untuk menunggu pemberitahuan dari panitia.
Peserta Lomba Korporat dengan nomor urut awal untuk Kategori The Best Operation berasal dari BCA. Dengan wajah yang penuh semangat peserta menghiasi atmosfir ruang lomba. Sebelum memulai perlombaan peserta dipersilakan oleh panitia mempersiapkan segala perlengkapannya yang akan digunakan untuk presentasi.
Saat lomba presentasi dimulai peserta dengan timnya membawakan materi dengan menggunakan bahasa Inggris. Mereka dengan percaya diri membawakan materi yang dilombakan, beberapa diantaranya ada yang membawakan materi dengan suara yang lantang, dan beberapa diantaranya lagi ada yang membawakannya dengan sedikit nada bercanda.
Pada kategori lomb korporat ini peserta dinilai langsung oleh juri Internasional yang berjumlah 11 orang. Mereka adalah Chapman Lam, Fiona Keough, Kenneth Chong, Dave Giblin, Byron Fernandez, Bill Yang, Augustin du Payrat, Jeannie Quek, Siva Subramaniam, dan Joyce Poon. Dalam satu ruangan lomba diisi oleh setidaknya 2 sampai 3 juri.
Untuk peserta yang telah membawakan materi, mereka wajib menjawab pertanyaan yang diberikan oleh juri Internsional tersebut terkait dengan materi yang dibawakannya tersebut. Terkadang pada saat melaksanakan tahap diskusi antara peserta dan juri semua terbawa ssuasana dalam perbicangannya.
Di akhir perlombaan dan sesi tanya jawab peserta dan dewan juri, seperti biasa kegiatan diisi dengan berfoto bersama antar panitia dan juri. Lomba Korporat ini berlangsung selama 9 jam. Yaitu dimulai pada jam 08:00 dan berakhir pada jam 17:00 WIB. (WH)
You must be logged in to post a comment.